Wednesday, 19 February 2014

review Advan s5e (kelebihan dan kekurangan)

Assalamu'alaikum

Selamat malam para pembaca blog yang sederhana ini. hehe.
anda lagi pengen beli hp android? tapi dana minim? bingung pengen beli yang mana?
ini nih saya kasih sedikit review buat sekedar referensi aja barang kali ada yang kepincut sama ini hp android murah advan s5e. eitsss tapi saya bukan pegawai advan/ sales advan lho. karena di sini saya cuma akan ngasih fakta - fakta yang memang saya rasakan selama memakai advan s5e ini. dan sampai sekarang saya juga masih makai ini hp.
langsung aja ini dia spesifikasinya


GSM 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2 / 3G HSDPA 900 / 2100
Capasitive TouchScreen 5 inchi.480x800 piksel, 5 Point Touch Capacitive Screen
micro SD up to 32 GB
Internal 4 gb , 512 MB RAM
Android OS, v4.2.2 (Jelly Bean)
MTK MT6572 Dual-core 1.3 GHz ARM Cortex-A7 chipset, GPU: Mali 400

Nah itu dia spesifikasinya secara khusus. di situ saya ga bahas mendetail sampai ke hal - hal yang kecil karena pada ponsel ini hampir semuanya juga mirip dengan android - android lainnya.

sekarang saya akan bahas satu - satu tentang hp advan android s5e ini.
  • Layar: dari segi layar sudah sangat lebar yaitu 5 inchi. lumayan besar buat nonton video dan game - game lah. masih kurang? beli tv aja deh kalo kurang. hhehehe. menurut saya sih layar 5 inchi ini pas banget, masih enak dipegang, disaku juga masih muat, tapi juga ga kecil - kecil banget sehingga ga menyulitkan kalau kita mau baca - baca. tapi ada satu hal yang bikin agak bingung ini kelebihan apa kekurangan, yaitu layar ga bisa redup. jadi meskipun brightness layar uda disetting paling redup tetep aja terang banget jadi kasian mata kalau buat baca - baca pas kondisis gelap. masalah ini sih saya siasatin dengan memasang screenguard yang gelap.
  • Touchscreen: touchscreen hp ini lancar banget, sensitif juga kok. saya sudah pake selama berbulan - bulan masih lancar jaya. hehe
  • performa: kalau dibuat ngegame hp ini masih sedikit ngelag - ngelag karena ramnya juga cuma 512 MB. tapi hp ini dibekali dengan GPU Mali 400, jadi meskipun RAM 512 saya yakin untuk performa hp ini jauh lebih bagus dibandingkan HP android di kelasnya.
  • suara: untuk suara dari hp advan s5e ini saya rasa masuk kategori jelek. kalau buat memainkan suara dengan volume rendah sih enak - enak aja. tapi kalau volume tinggi, suara hp ini pecah. maklum lah hp cina
  • Kamera: ini nih yang saya rasa kelemahan utama hp ini. kamera hp ini meskipun 5 MP tapi tidak dibekali autofocus sehingga gambar yang dihasilkan sering sekali menjadi blur. apalagi kalau buat foto malam hari pencahayaannya sangat buruk. flash light yang disematkan pada bagian bawah kamera seperti tidak ada pengaruhnya sama sekali.
  • Internet: kalau soal internet saya rasa ga ada masalah. koneksi HSDPA bisa diaktifkan untuk kedua kartunya baik sim 1 maupun sim 2.
Yah begitulah review dari saya, kalau ada yang mau ditanyakan silahkan komen di bawah ya :). o iya saya lupa hp ini dulu saya beli dengan harga 1 Juta di pertengahan tahun 2013, dan saya rasa untuk hp android 1 jutaan hp ini patut untuk diperhitungkan.

Sunday, 16 February 2014

menambah power megapro primus

Assalamualaikum

selamat malam para pecinta motor. kali ini saya akan memberi sedikit tips tentang menaikkan performa motor mega pro. kebetulan saya juga pengguna motor ini. ini dia motor saya. hehe
keren ga bro? haha. tapi itu foto dulu sebelum saya ubah penampilannya. kalo sekarang sudah saya kasih lampu pesek biar tambah gahar. lumayanlah. cuma bermodal 200rb an sudah bisa ngubah tampilan motor megapro primus kesayangan ini.

oke, kembali lagi ke persoalan kita yaitu meningkatkan performanya. begini tips - tipsnya:
1. ganti dengan CDI shogun 110cc.(shogun kebo)
    kenapa harus shogun 110 cc? itu karena CDI shogun 110 cc itu unlimiter alias ga dibatasi. jadi napas megapro kita bisa lebih panjang. tau sendiri lah kalau masih pake yang standard kan napas megapro ini tergolong pendek. harga CDI shogun kebo ini dibanderol sekitar 420rb an. itu yang baru, beruntung kalau dapet yang second copotan shogun asli paling sekitar 150rb an. yang penting pinter - pinter milih aja deh. hehe

2. setting ulang karburator.
setting ulang karburator dan naikkan pilot jet dan main jet satu tingkat saja dari 38 dan 108, menjadi pilot jet 40 dan main jet 110. kalau yang masih belum mudeng setting karbu mendingan dibawa ke bengkel aja deh biar aman. hehe.biaya sekitar 80 rb an

3. melepas filter udara
kalau saya sendiri melepas filter udara cuma saya lepas busa dan filternya yang ada di dalam wadah filternya jadi tidak saya copot semua dari jalur masuk anginnya. wadah filternya masih saya pasang, tapi tetep ngefek kok. jadi lebih enteng tarikannya karena udara masuk karbu lebih lancar. bagi yang motornya emang diperuntukkan buat sehari - hari mending pakai cara di atas sudah cukup karena dikawatirkan udara kotor masuk ke karbu.

sekian tips dari saya. tips di atas hanya sedikit dari cara yang bisa anda lakukan untuk menaikkan performa motor megapro anda. saya pilihkan cara -cara di atas karena saya rasa cara menaikkan performa di atas merupakan cara yang mudah dilakukan dan biayanya juga tidak terlalu tinggi. kalau biaya tinggi sih bisa dengan mengganti transmisi, bandul tiger dan lain - lain. 

Friday, 14 February 2014

Renungan Kehidupan

Pola pikir masyarakat dunia sekarang ini saya rasa sudah sangat buruk. banyak yang sudah melampaui batas. berikut ini saya sajikan kata - kata yang setidaknya patut untuk anda renungkan untuk kembali menjadikan pola pikir anda yang lebih baik. Kata - kata di bawah ini saya kutip dari buku berjudul The Book of The Right Brain Training (AM RUKKY SANTOSO)

  1. Kebanyakan orang bahkan sering hidup di masa depan atau justru di masa lalu. inilah orang - orang yang "mati" dalam kehidupannya. maksudnya adalah kita sering sekali menyesali hal - hal yang telah lalu padahal jelas sekali masa lalu hanyalah impian yang tidak mungkin kembali dan kita dapatkan. dan hampir semua orang terlalu berpikir tentang masa depan pasti, padahal masa depan itu adalah misteri dan belum menjadi kenyataan sehingga kita sering tidak menyadari hidup yang sedang kita jalani sekarang, saat ini
  2. Menurut kebanyakan orang, masa depan harus pasti, indah, bahkan logis. padahal masa depan adalah sesuatu di luar jangkauan kita. Masa depan tidak dapat kita ketahui , apa lagi kita berikan. nah ini dia kesalahan mendasar para orang tua kebanyakan. banyak sekali orang tua yang menganggap dirinya dengan hartanya mampu memberikan masa depan yang indah bagi anaknya. pola pikir seperti ini menjadikan kita sering sekali stress dan bisa juga depresi ketika masa depan yang kita inginkan tidak dapat kita capai
  3. Kehidupan spiritual ala Indonesia lantas berjalan seperti hafalan yang diulang - ulang, tanpa makna. 
  4. Agama adalah ajaran yang menuntun kita untuk menempuh jalan keseimbangan guna mendapatkan kehidupan yang berkualitas, bukan sekadar pahala atau kaveling di surga. kalimat tersebut mengajarkan kepada kita agar dalam beribadah kita bisa benar - benar ikhlas kepada Tuhan
  5. Kualitas kehidupan tidak ditentukan oleh seberapa hebat kita berhitung atau seberapa besar daya hafal kita. kualitas kehidupan diukur dengan hal - hal yang sederhana dan mendasar, misalnya seberapa sering kita mengucapkan terima kasih. Kalimat ini sangat bertentangan dengan sistem pendidikan di Indonesia yang cenderung vertikal dan mendewakan hafalan dan hitungan dan mengesampingkan aspek sikap dan juga kreativitas yang sebetulnya jauh lebih dibutuhkan sebagai bekal hidup bahagia di kemudian hari
sekian semoga menjadi renungan anda yang dapat mengubah hidup anda maupun dapat anda sampaikan kepada orang lain

purworejo gelap akibat letusan gunung kelud

kamis malam (13 februari 2014) pukul 22.50 gunung kelud di wilayah kediri meletus. letusan menimbulkan dampak yang beragam di berbagai wilayah.
Di purworejo jawa tengah yang berjarak sekitar 250 km, abu vulkanik akibat letusan mengakibatkan hujan abu yang terjadi sejak jumat dini hari. hujan abu cukup lebat dirasakan warga purworejo dan sekitarnya
sekitar pukul 5.30 pagi hujan air mengguyur wilayah purworejo sehingga membuat jalanan licin. warga dihimbau agar berhati - hati jika akan melakukan aktivitasnya.
hingga pukul 6.00 matahari masih belum terlihat jelas di wilayah purworejo, jawa tengah

Wednesday, 12 February 2014

lapisi tangki motor dengan fiberglass agar lebih awet

tangki lebih awet dengan pelapisan resin + katalis
bahan yang kamu butuhkan:
resin
katalis
kuas
tiner

1. beli resin + katalis (paketan) 1kg +- 50rb rupiah
2. sekarang langsung saja proses pelapisannya yaitu sudah pasti dicopot dulu tangkinya. saya anggap kalian sudah bisa jadi tidak usah saya kasih tutorial. hehe
3. pelapisan pertama yaitu pada bagian luar tangki. campurkan 100 ml resin dan 2 tetes katalis. lalu aduk2 dulu. lalu ratakan dengan kuas ke seluruh permukaan tangki bagian bawah yang rawan kebocoran. (ingat: jangan sampai mengenai baut2 pada tangki). lakukan pelapisan 2 kali saja sudah cukup. jemur +- 1 hari di terik matahari. tapi jangan buru2 dipake ya
4. proses selanjutnya yaitu pelapisan dalam tangki. ini yang susah. bagian dalam tangki butuh sekitar 200ml resin. berhubung tangki motor saya ada bagian kanan dan kiri. maka saya bagi 2 yaitu kanan 100ml dan kiri 100 ml. campuran resin dan katalis dengan formula yang sama dengan pelapisan luar tadi dimasukkan ke salah satu bagian dulu misal kanan. setelah masuk semua goyangkan dan dengan feeling yang bagus ratakan ke semua bagian. setelah bagian kanan rata, ganti bagian kiri sampai agak keras.
catatan: campuran resin dan katalis akan sangat cepat mengeras sehingga kalau bisa pencampuran dilakukan sesaat sebelum pelapisan
oh iya lupa tiner tadi cuma digunain pas habis dipake buat ngelapisin tangki bagian luar, kuas dimasukkan ke tiner biar ga mengeras

berikut inifoto tangki motor saya (megapro 2009) saat dilapisi resin katalis